About

Information

Jumat, 15 Februari 2013

Internasional, Jumat 15 Februari 2013

Jumat, 15 Februari 2013 - 14:03:43 WIB
Marty Bertemu Menlu Jepang Bahas Kemitraan Strategis
Diposting oleh : Administrator 


Komhukum (Tokyo) - Menlu RI Marty Natalegawa hari ini di Tokyo bertemu dengan Menlu Jepang, Y.M. Fumio Kishida, guna melakukan pertemuan bilateral dialog strategis kedua negara.

Pada kesempatan kunjungan kerja di Tokyo tersebut, Menlu RI juga melakukan kunjungan kehormatan kepada Perdana Menteri Jepang, Y.M. Shinzo Abe.

Dialog strategis RI – Jepang merupakan pertemuan reguler antara Menlu kedua negara untuk membahas berbagai isu strategis, baik dalam konteks kerjasama bilateral maupun berbagai isu kawasan dan internasional yang menjadi perhatian bersama.

Mekanisme ini memungkinkan kedua negara untuk secara berkesinambungan mengkaji kemajuan hubungan kerjasama kedua negara selama ini dan secara terus menerus mengidentifikasikan berbagai upaya penguatan ke depan.

Di samping itu, mekanisme ini juga memungkinkan kemitraan strategis Indonesia – Jepang untuk membawa manfaat nyata tidak hanya bagi rakyat kedua Negara melainkan juga bagi perdamaian dan kemakmuran kawasan.

Dialog strategis tahun ini juga memiliki makna tersendiri karena menandai 55 tahun hubungan bilateral kedua negara serta 40 tahun hubungan kerjasama ASEAN dengan Jepang selaku mitra wicara.

Dalam pertemuan ini, kedua Menlu juga membahas tindak lanjut kunjungan PM Shinzo Abe ke Jakarta pada tanggal 18 Januari 2013 yang lalu. Dibahas pula persiapan bagi rencana kunjungan PM Abe ke Indonesia pada bulan Oktober 2013 guna menghadiri KTT APEC di Bali, serta rencana kunjungan Presiden RI ke Jepang pada bulan Desember tahun ini guna menghadiri KTT ASEAN – Jepang.

Kedua Menlu juga membahas berbagai isu strategis yang berkembang di kawasan, antara lain perkembangan di Laut China Selatan dan di Semenanjung Korea. Selain itu, kedua Menlu tersebut juga membahas pula berbagai isu regional dan internasional lainnya, termasuk penguatan kerjasama dalam kerangka ASEAN, KTT Asia Timur, APEC, WTO dan PBB.

Di samping melakukan dialog strategis dengan Menlu Jepang dan kunjungan kehormatan kepada Perdana Menteri Shinzo Abe, Menlu Marty juga menghadiri Konferensi Kerjasama Asia Timur bagi Pembangunan Palestina yang berlangsung di Tokyo pada pagi hari ini.

Kedua negara menyambut baik pelaksanaan kerjasama trilateral Indonesia – Jepang – Palestina dalam mendukung peningkatan kapasitas dan program pembangunan di Palestina. Keberhasilan skema kerjasama trilateral ini mendorong Indonesia dan Jepang untuk memperluas skema serupa. Karenanya, pada tahun 2013 ini, di samping dengan Palestina, program kerjasama trilateral Indonesia – Jepang akan dilaksanakan pula dengan Timor-Leste dan Afghanistan.

Pada kesempatan kunjungan di Tokyo ini, Menlu Marty juga melakukan kunjungan kehormatan kepada Ketua Asosiasi Indonesia – Jepang, Y.M. Yasuo Fukuda, yang sebelumnya juga pernah menjabat sebagai Perdana Menteri Jepang. (K-2/Bharata)

0 komentar:

Posting Komentar