About

Information

Jumat, 15 Februari 2013

Nasional ( Politik ), Jumat 15 Februari 2013

Jumat, 15 Februari 2013 - 13:47:45 WIB
Kawanan Rampok Gasak Uang Rp. 122 Juta di Siang Bolong
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Politik 


Komhukum (Jakarta) - Kawanan rampok bersenjata api dan senjata tajam menggasak uang senilai Rp. 115.000.000 dan Giro Rp.7.000.000 dari tangan seorang karyawan di siang bolong.

Aksi nekat kawanan rampok itu terjadi di SPBU 34 13403 Jl Raya Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (15/02) siang.

Menurut keterangan Sugeng (41), karyawan yang sempat dihadang oleh 2 orang pelaku perampokan, mengatakan bahwa kejadian perampokan itu berlangsung pukul 11.00 WIB saat kondisi SPBU sedang sepi. Perampok yang diduga berjumlah lebih dari 6 orang ini beraksi dengan menggunakan 3 motor

"Tadi ada karyawan Jumhari (46) yang mau menyetor uang yang jumlahnya Rp.115.000.000 dan Giro Rp. 7. 000.000, tapi tiba-tiba dia dihadang, lalu dia melemparkan tas ke karyawan yang ada di belakangnya, yaitu Iim Permana," ujarnya saat ditemui di lokasi kejadian.

Ia melanjutkan usai menerima tas yang dilempar oleh Jumhari dengan maksud agar diamankan, Iim malah dijatuhkan oleh perampok.

"Pas Iim sudah terima tas, ternyata dari belakang dia dijatuhkan dan tangan kanannya dibacok dengan menggunakan golok panjang. Namun saat Iim berusaha berdiri anggota perampok lain yang membawa senjata api menembak kaki kiri Iim," bebernya.

Sugeng mengatakan sebelum Iim ditembak, pelaku yang membawa senapan api sempat mengeluarkan tembakan yang mengarah ke atas. Saat dirinya hendak keluar ingin membantu tapi dihadang oleh 2 orang yang disinyalir merupakan anggota kawanan rampok tersebut.

"Pelaku nembak ke atas dua kali baru nembak kaki Iim, tapi pas kabur sempat ada polisi yang berjaga di bank (letaknya tepat di seberang SPBU,red) ingin berusaha mengejar namun pelaku mengeluarkan 1 tembakan ke arah atas dan saat saya dengar tembakan saya keluar bawa pacul tapi saya dihadang sama dua orang, nggak boleh mendekat," lanjutnya.

Uang berjumlah Rp. 122 juta berhasil dibawa kabur oleh para perampok tersebut. Saat ini korban Iim sudah dibawa ke RS Harum, Duren Sawit. Bekas ceceran darah masih terlihat di area SPBU. Sampai saat ini polisi masih melakukan olah TKP. (K-2/Shilma)

0 komentar:

Posting Komentar