About

Information

Kamis, 14 Februari 2013

Sports, Kamis 14 Februari 2013

Kamis, 14 Februari 2013 - 07:14:28 WIB
Bermain Seri Dengan Madrid, MU Petik Poin Penting
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Sepak Bola 


Komhukum (Madrid) - Pertarungan Real Madrid melawan Manchester United di babak 16 besar Liga Champions mendapat sebutan "early final"

Laga  dahsyat tersaji di Estadio Santiago Bernabeu. Real Madrid bertemu Manchester United pada babak 16 besar Liga Champions, Kamis (14/02) dini hari WIB.

MU memainkan  formasi favorit Sir Alex Ferguson yaitu  4-4-2 di laga ini. Duet andalan Robin Van Persie dan Wayne Rooney dipasang di lini depan, ditopang Shinji Kagawa di posisi gelandang serang.

Madrid juga menggunakan skema yang sama di laga ini. Bermain tanpa kiper utama Iker Casillas yang dibalut cedera pergelangan tangan,Jose Mourinho menurunkan Karim Benzema berduet bersama Cristiano Ronaldo di lini depan. Sergio Coentrao dan Angel Di Maria mengisi sisi sayap.

Madrid langsung tancap gas sejak awal laga. Los Blancos mengurung pertahanan MU melalui permainan umpan pendek dari kaki ke kaki. Sementara, MU bermain rapat di setengah bidang permainan sendiri dan menunggu kesempatan untuk melakukan serangan balik.

MU berhasil unggul lebih dahulu di menit ke-20. Melalui sepak pojok Wayne Rooney, tandukan Danny Welbeck meluncur mulus ke pojok kanan gawang Madrid 1-0 MU unggul.

Ronaldo memiliki kesempatan di menit ke-28. Tembakan bebasnya masih sedikit menyamping di sisi kiri gawang Manchester United.

Namun, Ronaldo membayar lunas kesalahannya dua menit kemudian. Angel Di Maria mengirim umpan silang dari sisi kanan pertahanan MU. Ronaldo memenangi duel udara melawan Evra dan menanduk bola ke pojok kanan gawang MU. Skor menjadi sama kuat 1-1.

Sebagai perwujudan rasa hormat terhadap mantan klubnya, Ronaldo tak melakukan selebrasi usai mencetak gol. CR7 hanya melakukan tos dengan beberapa temannya dan kemudian berlari ke bidang permainan sendiri.

De Gea melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-37. Mesut Ozil melepas tembakan keras dari dalam kota penakti melalui sela-sela kaki Evans. Namun, De Gea sigap mengawal gawangnya. Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, baik Madrid maupun MU tidak menurunkan tempo permainan tercatat pada 20 menit pertama babak kedua beberapa peluang dari kedua tim silih berganti, Robin Van Persie mencatat dua kali mendapat peluang. Begitu pula dari Los Blancos, Angel di Maria dan Sergio Coentrao merepotkan gawang David de Gea.

Beberapa pergantian dilakukan pelatih kedua tim, Sir Alex memasukkan pemain gaek Ryan Giggs menggantikan Shinji Kagawa dan mengganti Rooney dengan Andersen untuk fokus ke pertahanan.

Hal yang sama juga dilakukan Jose Mourinho, Angel Di Maria digantikan Luca Modric dan mengganti play maker Xabi Alonso dengan pemain bertahan murni asal Portugal Pepe.

Namun hingga pluit akhir dibunyikan wasit skor tetap berakhir seri 1-1, tentunya hasil  demikian merugikan Madrid mengingat pertandingan selanjutnya Real Madrid akan bertandang ke Old Trafford kandang MU. (K-2/Achiel)

0 komentar:

Posting Komentar