About

Information

Kamis, 14 Februari 2013

Sports, Kamis 14 Februari 2013

Kamis, 14 Februari 2013 - 10:17:51 WIB
Ibrahimovic Akan Dihadapkan Ke Komisi Kedisplinan UEFA
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Sepak Bola 


Komhukum (Paris) - Striker Paris St Germain Zlatan Ibrahimovic kelihatannya akan mendapat hukuman lebih panjang ketika UEFA mengatakan Rabu (13/02) bahwa pemain dari Swedia itu akan dihadapkan pada pengadilan Komisi Disiplin setelah ia dikeluarkan dari lapangan ketiga melawan Valencia pada kompetisi Liga Champions.

Ibrahimovic mendapat kartu merah langsung menjelang akhir pertandingan karena menjatuhkan dengan kasar bek Andres Guardado pada laga 16 besar leg pertama yang dimenangi PSG dengan angka 2-1, Selasa.

Striker itu otomatis tidak akan tampil pada pertandingan leg kedua Liga Champions melawan Valencia pada 6 Maret.

"Badan Disiplin dan Pengawas UEFA akan membicarakan dan membahas hal itu," kata UEFA melalui surat elektronik kepada Reuters, namun tidak menjelaskan dengan rinci hukuman apa yang akan dijatuhkan kepada warga Swedia itu.

Pelatih PSG Carlo Ancelotti mengatakan, ia amat terpukul dengan dikeluarkannya pemain itu, dengan mengatakan bahwa Ibrahimovic tidak pantas mendapatkan hukuman itu. (K-5/el)

0 komentar:

Posting Komentar