About

Information

Rabu, 19 Juni 2013

Tepung Terigu Terobosan Baru dari Sriboga

Rabu, 19 Juni 2013 - 15:41:34 WIB
Tepung Terigu Terobosan Baru dari Sriboga
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Bisnis 


Komhukum (Semarang) - PT Sriboga Flour Mill yang merupakan anak perusahaan PT Sriboga Raturaya meluncurkan tiga produk terobosan baru sebagai bahan baku untuk pembuatan mie, roti, dan biskuit yang merupakan produk pertama di Asia.

Presiden Direktur PT Sriboga Flour Mill Alwin Arifin di Hotel Novotel Semarang, Rabu mengakui sejak 15 tahun produksi, baru tahun ini pihaknya melakukan peluncuran produk baru karena merupakan terobosan baru pertama di Asia.

Tiga produk terobosan baru tersebut yakni seri Naga yang dibuat untuk industri mie khusus mie ayam, seri Nagamochi (untuk industri roti), seri Pita (dibuat untuk industri biskuit). Dari masing-masing seri tersebut, terdiri dua varian yakni emas dan biru dengan kandungan protein tinggi serta sedang.

"Terobosan baru sehingga dapat menghasilkan produk lebih baik. Kelembutan lebih lama dan tekstur lebih halus," katanya. Untuk seri Nagamochi, lanjut Alwin, merupakan merek Jepang dengan standar kualitas tinggi dan merupakan produk dari Thai Nisshin Technomic Co. ltd.

Ia mengakui bahwa bahan baku pembuatan tepung terigu mengunakan gandum yang berasal dari Australia, Kanada, dan Amerika karena tidak dapat dipenuhi dari Indonesia. Direktur Operasional Sriboga Flour Mill, Eddy Mulyadi menambahkan, target penjualan dari tiga produk terbaru sebesar 300 ton per bulan atau 12 ribu karung per bulan.

"Untuk industri biskuit saat ini memang sudah selesai karena produk sudah ada di pasar menjelang Lebaran, sehingga bisnis biskuit menunggu untuk tahun 2014. Sementara bisnis mie masih bisa sepanjang tahun," demikian Eddy Mulyadi.

Alwin menambahkan untuk menjamin kualitas mutu dan manajemen, Sriboga Flour Mill telah menerapkan ISO 9001 standar pengendalian mutu 2008 dan ISO 22000 standar keamanan pangan 2005 serta SNI untuk produk berbasis tepung.

Pada tahun ini, Sriboga Flour Mill menargetkan pendapatan sebesar Rp21 triliun atau naik 29 persen dibandingkan tahun lalu. "Tahun 2013 kami akan terus meningkatkan penjualan tepung terigu untuk mengoptimalkan utilisasi penambahan kapasitas produksi yang telah dilakukan," katanya. (K-4/EIO)

0 komentar:

Posting Komentar