Jumat, 19 April 2013 - 00:30:07 WIB
Semen Padang Tekuk Bontang FC 5-0
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Sepak Bola
Empat gol tercipta dari pemain asing SP, Edward Wilson Junior (Edu), dan satu gol dari Titus Bonai berhasil menjadikan tim yang berjuluk "Kabau Sirah" tersebut meraih poin kemenangan di kandang sendiri.
Permainan yang berlangsung lambat dan terkesan monoton diperagakan kedua tim sejak awal babak pertama. Tim Bontang FC hanya melakukan strategi penguasaan bola dan lebih banyak bertahan. Sementara SP kesulitan menembus jantung pertahanan Bontang.
Barulah pada menit ke-26 parade kemenangan SP dimulai, berawal dari aksi Vendry Mofu yang berhasil melewati dua pemain lawan dari luar kotak penalti dan memainkan aksi satu dua dengan Esteban Vizcarra dan langsung memberi umpan kedepan gawang. Umpan cantik tersebut langsung disambar Edu yang melakukan tendangan keras tanpa bisa dijangkau kiper Bontang Bayu Anggara. Skor 1-0.
Tidak memerlukan waktu begitu lama, "Kabau Sirah" berhasil menggandakan kedudukan melalui sundulan Titus Bonai yang memanfaatkan sepakan pojok dari sisi kiri pertahanan Bontang yang dilakukan Mofu di menit 33.
Pasca lahirnya gol kedua, tim asuhan Jafri Sastra mulai memperlihatkan permainan sesungguhnya, mengandalkan kecepatan lini sayap serta mengoptimalkan tusukan cepat kedalam kotak penalti. Aksi itu pun mendatangkan hasil berupa gol ketiga pada menit 39 melalui eksekusi penalti buntut dari hands ball Arbadin yang menahan tendangan Edu di dalam kotak terlarang.
Edu yang langsung menjadi algojo mampu menjalankan eksekusi dengan baik, tendangan lemahnya ke sisi kiri jala gawang tidak bisa digapai Bayu Anggara yang telah mati langkah karena terlebih dahulu menjatuhkan badan ke arah kanan gawang, skor 3-0 mengakhiri laga di babak pertama.
Mengawali babak kedua, Camara Fode pelatih Bontang FC langsung menurunkan dua bemain anyar yang berposisi pemain tengah dan depan masing-masing Arbadin digantikan R. Arjen dan pemain asing Tcana menggantikan Nurcolis.
Namun pergantian pemain tersebut tidak banyak mempengaruhi permainan tim tamu. Tuan rumah malah semakin mengintensifkan pola penyerangan yang berimbas banyaknya ancaman ke kotak enambelas lawan melalui kaki Edu dan Movu.
Gol hatrick Edu melalui tendangan salto di dalam kotak penalti Bontang pada menit 54 semakin mempertegas dominasi tuan rumah atas Bontang FC. Lahirnya gol keempat Edu merupakan hasil umpan melalui bola atas dari sektor kanan jala gawang Bayu Anggara melalui hasil dari Elie Aiboy.
Dipenghujung babak kedua, lagi-lagi Edu mempersembahkan gol penutup atau gol ke-empatnya dalam pertandingan tersebut, sekaligus menuntaskan laga kedua tim dengan skor 5-0 untuk SP. Gol tersebut bermula dari umpan ciamik yang dilesatkan Titus Bonai. (K-4/EIO)
0 komentar:
Posting Komentar