Selasa, 05 Maret 2013 - 09:20:40 WIB
Waspada ! Gelombang Laut Kepri Diprakirakan 5 Meter
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Umum
"Gelombang laut yang tinggi terjadi hampir di seluruh Perairan Kepri," kata petugas forecaster BMKG Hang Nadim Batam Asri Pratiwi, Selasa (5/03).
Gelombang di Natuna dan Anambas mencapai lima meter sedang lainnya antara dua sampai empat meter.
"Aktivitas kelautan dihimbau agar berhati-hati terhadap gelombang laut yang tinggi dan arus laut yang kuat," katanya.
Sementara itu, secara umum, ia mengatakan cuaca di Kepri diperkirakan cerah berawan hingga berawan dan berpeluang hujan ringan yang bersifat lokal dan kadang disertai petir.
Hal itu berdasarkan kondisi udara atas yang labil dengan kelembapan udara yang cukup tinggi hingga mendukung proses pertumbuhan awan di wilayah Kepulauan Riau.
"Kondisi ini masih kondusif untuk aktivitas transportasi darat dan udara," kata dia.
Secara detil, BMKG memprakirakan cuaca Kota Batam pada hari Selasa pagi cerah berawan dan siang hingga malam berawan. Kecepatan angin diprakirakan delapan sampai 41 kilometer per jam arah utara.
Suhu udara di Batam antara 25 sampai 32 derajat celcius dengan kelembapan 60 sampai 91 persen. Sedangkan gelombang laut di perairan Batam diperkirakan 0,7 sampai 3,2 meter.
Sama dengan Batam, cuaca di Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan pada hari Selasa pagi cerah berawan dan siang hingga malam berawan. Kecepatan angin diprakirakan delapan sampai 41 kilometer per jam arah utara.
Suhu udara Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan antara 25 sampai 32 derajat celcius dengan kelembaban 64 sampai 92 persen, sedangkan gelombang laut di perairan Pulau Bintan diperkirakan 0,6 sampai 3,6 meter. Di Karimun pada hari Selasa pagi cerah berawan dan siang hingga malam berawan. Kecepatan angin mencapai enam sampai 30 kilometer per jam arah utara.
Suhu udara di Karimun antara 25 sampai 33 derajat celcius dengan kelembapan 64 sampai 91 persen. Sedangkan gelombang laut di perairan Karimun diperkirakan 0,5 sampai dua meter.
Sementara cuaca di Lingga hari Selasa pagi hingga malam berawan. Kecepatan angin diprakirakan lima sampai 40 kilometer per jam arah utara.
Suhu udara di Lingga antara 24 sampai 33 derajat celcius dengan kelembapan 60 sampai 91 persen. Sedangkan gelombang laut diperkirakan 0,5 sampai 3,2 meter.
Kabupaten Natuna pada hari Selasa pagi berawan, siang berawan hujan ringan dan malam berawan. Kecepatan angin diprakirakan lima sampai 42 kilo meter per jam arah timur laut.
Suhu udara di Natuna antara 24 sampai 31 derajat celcius dengan kelembapan 68 sampai 90 persen. Sedangkan gelombang laut diperkirakan dua sampai lima meter.
Sedangkan di Kabupaten Anambas, pada hari Selasa pagi berawan, siang berawan hujan ringan dan malam berawan. Kecepatan angin diprakirakan lima sampai 43 kilo meter arah utara.
Suhu udara Anambas antara 23 sampai 31 derajat celcius dengan kelembapan 70 sampai 92 persen. Sedangkan tinggi gelombang diperkirakan dua sampai lima meter. (K-2/yan)
0 komentar:
Posting Komentar