About

Information

Jumat, 28 Juni 2013

Angin Kencang Tumbangkan Pohon Raksasa, Motor Dan Mobil Ringsek

Kamis, 27 Juni 2013 - 19:42:51 WIB
Angin Kencang Tumbangkan Pohon Raksasa, Motor Dan Mobil Ringsek 
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Umum 


Komhukum (Jakarta) - Pohon berukuran besar tumbang di ruas Jalan Fatmawati Raya Jakarta Selatan tepat di depan Sekolah Dasar 05 Pondok Labu Jakarta Selatan.

Naas dalam kejadian tersebut dua unit kendaraan, yaitu sepeda motor jenis Yamaha Vega R dengan Nomor Polisi B 6522 TIK dan mobil Nisan Grand Livina dengan Nomor Polisi B 2921 NY, mengalami kerusakan karena tertimpa pohon tumbang.

"Paling parah yang motor,  ketimpa ringsek, orangnya sudah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati, parah kayaknya, punggung ke lengan patah, darah banyak keluar," ujar Sigit Purwanto, saksi yang melihat kejadian tumbangnya pohon berukuran raksasa tersebut kepada Komhukum.Com, Kamis (27/06).

Pohon besar berukuran raksasa tumbang disebabkan hembusan angin sangat kencang, melanda kawasan pondok Labu Jakarta Selatan sejak Kamis pagi, dan puncaknya terjadi pada pukul 14.40 WIB sore.

Sementara akibat pohon tumbang yang melintang tepat di ruas Jalan Fatmawati, terlebih beberapa kabel listrik pun tertimpa dahan pohon. Ruas Jalan Fatmawati Jakarta Selatan ditutup untuk kedua arah. Akibatnya kemacetan panjang terjadi di ruas Jalan Fatmawati dari arah TB Simatupang maupun yang dari arah Pasar Pondok Labu. (K-2/Bharata)

0 komentar:

Posting Komentar