About

Information

Selasa, 19 Maret 2013

Nikmatnya Menyantap "Tahu Kok" Berkuah Bening Sehabis Hujan

Senin, 18 Maret 2013 - 17:55:38 WIB
Nikmatnya Menyantap "Tahu Kok" Berkuah Bening Sehabis Hujan
Diposting Oleh : Administrator
Kategori: Kuliner 


Komhukum (Jakarta) - Keindahan yang ada di Bangka Belitung (Babel) bukan hanya terkenal dari panorama alamnya tetapi juga dari kulinernya yang kini telah terkenal dan merambah hampir di semua daerah di Indonesia.

Salah satunya adalah "Tahu Kok". Bagi para wisatawan yang berkunjung ke Kepulauan Bangka Belitung (Babel) diharapkan agar jangan melewatkan hidangan Tahu Kok yang cocok disantap saat cuaca dingin atau sehabis hujan.

Kuliner Tahu Kok merupakan kuliner khas Babel dengan pengaruh dari budaya Melayu dan Oriental.
Nah seperti apa sih wujudnya Tahu Kok ini? Pakemnya, Tahu Kok merupakan tahu cina berukuran besar yang digoreng dengan isian berupa adonan ikan tenggiri dan disajikan dengan guyuran kuah kaldu daging sapi atau ayam. 

Pelengkapnya adalah irisan daging, otak-otak, bakso sapi dengan potongan sayur sawi hijau untuk memperkaya rasa dan aroma hidang Tahu Kok ini. Walaupun banyak bahan sebagai bahan pembuatnya, Tahu Kok ini komponen utamanya adalah tahu dan ikan (biasanya ikan tenggiri). 

Semakin segar ikan dan tahu yang dijadikan bahan pembuat hidangan ini, semakin segar dan nikmat pula rasa Tahu Kok yang kita santap. Malahan di daerah asalnya sana (Babel), para penyantap Tahu Kok ini juga melengkapi isi mangkuknya dengan sambal tauco juga. Wah...makin ramai deh rasanya.

Sayangnya mencari hidangan eksotis ini gampang-gampang susah, karena tidak semua gerai atau penyaji Bakmi Bangka menyediakan hidangan yang satu ini. Untuk di seputaran Jakarta, bisa hunting hidangan Tahu Kok ini di seputaran pusat jajan kaki lima daerah Kuningan – Jakarta Selatan (belakang Wisma Bakrie).

Ada juga di beberapa gerai makanan khas Bangka Belitung di kawasan Kelapa Gading Boulevard dan seputaran daerah Glodok. Harga seporsi Tahu Kok di beberapa sentra jajan ini cukup terjangkau kok, berkisar Rp. 9.000 s/d Rp. 15.000 seporsinya. Oh ya hidangan ini juga punya julukan lain, yakni Tewfu Kok. Murah dan nikmat...apalagi disantap saat cuaca dingin sehabis hujan...nendang banget deh sedapnya! (K-5/Iyo)

0 komentar:

Posting Komentar