About

Information

Senin, 11 Maret 2013

Ira Wibowo Ajak Wanita Perangi Kanker

Minggu, 10 Maret 2013 - 13:56:17 WIB
Ira Wibowo Ajak Wanita Perangi Kanker
Diposting Oleh : Administrator 

Komhukum (Jakarta) - Aktris Ira Wibowo mengaku gemas dengan tingginya angka penderita kanker leher rahim (kanker serviks) di Indonesia.

"Saya suka gemas dengan para perempuan yang enggan untuk melakukan pemeriksaan dini, padahal mereka tau betapa pentingnya pencegahan kanker serviks," kata Ira saat dijumpai di Jakarta, Sabtu (9/03).

Meski sudah enam tahun menjadi duta kanker serviks, mantan istri penyanyi Katon Bagaskara ini mengaku tidak akan pernah bosan untuk mengingatkan kaum perempuan tentang bahaya dari penyakit mematikan ini.

Dia pun mengajak anak perempuannya, Chika, untuk turut serta menjadi duta kanker serviks semenjak duduk di bangku SMP. "Saya bersama Chika sering berkampanye cegah kanker serviks di kalangan remaja putri," ujar Ira.

Ira yang seringkali menjadi salah satu pembicara dalam berbagai seminar serta lokakarya mengenai kanker serviks, mengaku rutin melakukan deteksi dini kanker serviks seperti papsmear.

"Memang agak risih untuk memeriksakan ke dokter kandungan, tapi ini penting, papmsear harus dilakukan setahun sekali," tutur Ira.

Ira pun berharap agar para perempuan Indonesia bisa lebih waspada terhadap penyakit ini, dengan melakukan tindakan pencegahan seperti vaksinasi, serta deteksi dini seperti IFA dan papsmear.

"Ayo ibu-ibu lakukan papsmear setahun sekali yah, dan para remaja putri jangan lupa pencegahannya dengan vaksinasi," imbau Ira. (K-5/el)

0 komentar:

Posting Komentar