About

Information

Selasa, 26 Maret 2013

Polri Dalami Keterangan Saksi Penyerangan LP Cebongan

Selasa, 26 Maret 2013 - 16:52:01 WIB
Polri Dalami Keterangan Saksi Penyerangan LP Cebongan
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Kriminal 


Komhukum (Nusa Dua) - Badan Reserse Kriminal Mabes Polri saat ini mendalami keterangan 25 saksi terkait penyerangan oleh sejumlah orang tak dikenal di Lembaga Pemasyarakatan Cebongan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

"Tim sudah memeriksa 25 saksi. Hal itu yang terus kami dalami," kata Kepala Polri Jenderal Timur Pradopo di Nusa Dua, Bali, Selasa (26/03).

Menurut dia, Polda DIY dibantu Mabes Polri telah melakukan olah di tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengungkap penyerangan ke dalam lapas yang menewaskan empat orang tahanan.

"Kami sudah lakukan itu (olah TKP). Kemudian juga melibatkan lab forensik," ujar jenderal polisi berbintang empat di pundaknya itu.

Timur menegaskan bahwa di TKP, tim menemukan beberapa selongsong peluru sebanyak 31 butir dan 16 butir anak peluru.

"Itu juga didalami oleh Tim Forensik dalam olah TKP. Kemudian saksi-saksi yang tahu kejadiannya itu," ucapnya kepada sejumlah wartawan.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menginstruksikan untuk melaporkan proses penyelidikan secara intensif.

"Arahan Bapak Presiden, beliau menginginkan terus dilakukan langkah penyelidikan intensif dan hasilnya agar disampaikan kepada masyarakat walaupun masih olah TKP," tegasnya.

Terkait selongsong peluru, Timur menjelaskan bahwa tim Lab Forensik memerlukan waktu yang cukup lama untuk menyimpulkan asal peluru tersebut.

Timur menegaskan pula bahwa pihaknya tidak pandang bulu terkait siapa pelaku di balik penyerangan membabi buta yang terjadi pada 23 Maret sekitar pukul 00.30 Wib itu.

"Target secepatnya untuk bisa ambil langkah lebih lanjut menindaklanjuti hasil olah TKP dan pemeriksaan saksi-saksi," tambahnya. (K-5/el)

0 komentar:

Posting Komentar