About

Information

Senin, 24 Juni 2013

BBM Naik Sebabkan Harga Cabe Ikut Naik

Senin, 24 Juni 2013 - 13:05:36 WIB
BBM Naik Sebabkan Harga Cabe Ikut Naik
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Properti 


Komhukum (Jakarta) - Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), ternyata mengakibatkan beberapa harga bahan pokok mulai merangkak naik. Di pasar Induk Kramat Jati, harga cabai rawit merah sudah mencapai Rp. 26 ribu perkilo, dari sebelumnya Rp. 16 ribu. Harga cabai rawit hijau juga naik dari Rp. 15 ribu menjadi Rp. 20 ribu.

"Sudah dari tanggal 11 naiknya, tapi kalau harga BBM nanti naik belum tahu apa ikut naik lagi," kata Asisten Manajer Unit Pasar Besar Induk Kramat Jati, Sugiyono,  Senin (24/06).

Sugiyono melanjutkan biasanya, kenaikan harga sayur mayur dan buah-buahan di komoditas Pasar Induk Kramat Jati tergantung dari pasokan barang.

"Tapi bisa saja ikut naik lagi kalau pasokan sedikit dan harga BBM-nya naik. Kalau pasokan stabil saya kira sedikit pengaruhnya terhadap kenaikan harga," ujarnya.

Menurut Sugiyono, beberapa harga bahan pokok lainnya masih berada di harga stabil yakni cabai merah kriting Rp. 26 ribu perkilo dan cabai merah besar Rp. 20 ribu. Sementara, harga bawang merah lokal mengalami penurunan dari kelangkaan beberapa bulan lalu.

"Bawang turun, bulan lalu sekilonya Rp. 45 ribu, sekarang Rp. 24 ribu perkilo," ujarnya. Untuk, bawang merah impor seharga Rp. 13-15 ribu perkilo. Bawang putih juga turun harga dari Rp. 40 ribu menjadi Rp. 15 ribu. (K-5/el)

0 komentar:

Posting Komentar