About

Information

Senin, 24 Juni 2013

Bandung Gelar Konser Zumba Pertama di Asia

Minggu, 23 Juni 2013 - 12:19:13 WIB
Bandung Gelar Konser Zumba Pertama di Asia
Diposting Oleh : Administrator 

Komhukum (Bandung) - Kota Bandung menjadi tempat konser pertama Zumba di Asia yang di gelar di Dome Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Enhaii di Jalan Setiabudi Kota Bandung, Sabtu (22/06).

"Ini merupakan konser besar pertama zumba yang ada di Asia," kata Ami bagian marketing Enhaii Vaganza 2013, Minggu (23/06).

Dalam rangkaian acara Enhaii Vaganza 2013, konser ini dibalut konsep konser yang atraktif. Seluruh penonton ikut serta dalam tarian zumba yang dipandu instruktur sekaligus pelopor tarian itu David Valez dan Maria Browning yang berasal dari Colombia.

"Kami mengundang instruktur David Velez dan Maria Browning dalam konser pertama ini," kata Ami.

Ami menjelaskan David Vales dan Maria ingin mengembangkan tarian zumba di Indonesia. Tarian zumba lahir dan tumbuh di Amerika Latin. Dengan gerakan yang dinamis dan ceria, zumba menjadi salah satu trend pembakar kalori terhebat.

"Di Indonesia zumba itu masih baru. Dan David ingin mengembangkannya," kata Ami.

Menurutnya, Kota Bandung menjadi pilihan David dan Maria karena Bandung strategis dan merupakan kota pariwisata. Konser ini dihadiri oleh pecinta zumba dari dalam maupun luar negeri seperti Thailand, Singapura, Malaysia dan Vietnam.

"Peserta zumba beragam. Ada yang dari Thailand, Filipina, Singapura, Malaysia dan India juga ada," katanya.

Ami menambahkan dengan adanya konser zumba yang berasal dari Amerika Latin itu akan ikut serta mempromosikan Kota Bandung sebagai Kota Pariwisata. (K-5/el)

0 komentar:

Posting Komentar