About

Information

Selasa, 18 Juni 2013

Berkati Biker, Paus Fransiskus Dapat Dua Motor Harley Davidson

Senin, 17 Juni 2013 - 14:44:41 WIB
Berkati Biker, Paus Fransiskus Dapat Dua Motor Harley Davidson
Diposting oleh : Administrator 

Komhukum (Roma) - Ratusan pengendari motor gede (moge) mengambil rehat sejenak hari Minggu dari acara pawai mereka untuk menerima berkat dari Paus Fransiskus.

Para pengendara Harley Davidson yang memakai sepatu boot hitam, jaket kulir dan rompi dengan tubuh bertato, terselip di antara biarawati dan pastor, murid sekolah juga wisatawan yang memakai celana pendek, mengikuti misa di pelataran Basilika St Petrus yang terbuka.

Dalam rangkaian tiga hari perayaan 110 tahun perusahaan Amerika Serikat yang memproduksi motor yang "menjadi pusat perhatian" itu, para pengendaranya memarkir kendaraan mereka di sepanjang pinggir jalan menuju Vatikan, bahkan mesin-mesin motor itu masih terdengar ketika misa dimulai.

Tidak jelas apakah kotbah Paus Fransiskus mengenai perayaan hidup bisa mengena dan merasuki penggemar HD tersebut.

Paus Fransiskus memperingatkan bahwa "Kekuasaan dan kesenangan" adalah bagian dari hal-hal yang bisa mengarahkan manusia untuk memujanya menggantikan Tuhan, menawarkan kebebasan sesaat tetapi pada akhirnya dapat membawa perbudakan baru dan kematian.

Pada Rabu, wakil dari perusahaan motor yang terdaftar di Bursa Saham New York itu, menemui Paus dan mempersembahkan dua motor HD dan jaket kulit.

Parade HD sejauh 40 km dari kota pelabuhan Ostia melewati Roma pada Sabtu membuat banyak warga mengeluh karena lalu lintas terganggu dan juga kebisingan yang ditimbulkannya.

Sebanyak 10 motor terlibat dalam kecelakaan di jalan lingkar Ibu kota.

Asosiasi Konsumen Codacons mengatakan akan menggugat penyelenggara acara itu dan mengecam Paus karena memberi kesempatan mereka mendapatkan promosi gratis.

"Mengingat ini adalah acara pemasaran, Bapa Suci seharusnya menghindari pemberian promosi gratis pada merek terkenal, khususnya dengan mempertimbangkan kerusakan yang ditimbulkannya di kota dan warganya," demikian pernyataan Codacons. (K-5/el)   

0 komentar:

Posting Komentar